pengabdian masyarakat budidaya cacing
Kemiskinan adalah salah satu masalah yang belum dapat diatasi secara menyeluruh. Mentoring bisnis cacing adalah salah satu upaya pemerintah dalam pengentasan kemiskinan warga pedesaan. Monitoring bisinis cacing dilakukan dalam waktu 3 bulan agar masyarakat mampu mandiri dalam berwirausaha tanpa menggunakan modal untuk biaya operasional.
Pengabdian masyarakat, anggota himatika ikut dalam monitoring bisnis cacing di Tuban. Kegiatan ini dilaksankan himatika dengan himaprodi lain, Universitas dan instansi terkait dalam program pengentasan kemiskinan masyarakat di Kabupaten Tuban.
Bisnis cacing dinilai cocok dalam pengentasan kemiskinan di Tuban karena dalam perawatannya lebih mudah dan dapat dilakukan oleh masyarakat. Dengan menggunakan celetong sebagai media serta makanan pokok cacing, seta menggunakan limbah dapur warga sebagai makanan tambahan bagi cacing.
Dengan slogan “berwirausaha dengan biaya operasional 0 rupiah” diharapkan monitoring bisnis cacing tersebut mampu mengurangi angka kemiskinan yang ada di Tuban.
Tag: